Mungkin untuk beberapa daerah di Indonesia menyebut hewan ini dengan sebutan yang berbeda-beda dan bermacam-macam. Namun yang lebih populer masyarakat umum menyebut hewan ini dengan nama entok/mentok. Unggas yang satu ini sudah lazim digunakan sebagai binatang ternak karena memang memiliki tingkat keberhasilan dan pemasaran yang tinggi. Tingkat pemasaran yang tinggi salah satunya diakibatkan karena permintaan daging entok yang kian meningkat sebagai akibat dari rasa yang diberikan oleh daging entok yang lezat. Maka tidak heran jika saat ini, di sepanjang jalan dan di setiap rumah makan banyak yang menyuguhkan hidangan ini sebagai menu utama dan dibanderol dengan harga yang fantastis. Sehingga entok pedaging bisa anda jadikan sebagai andalan bisnis yang menarik. Demi kesuksesan bisnis agar berjalan dengan baik dan menghindari resiko-resiko yang mungkin bisa menghampiri usaha anda, maka berikut adalah beberapa hal yang perlu anda persiapkan dalam memulai bisnis entok pedaging.
- Mempersiapkan tempat ternak atau kandang
Mempersiapkan kandang memang wajib dilakukan dengan teliti dan hati-hati. Pada umumnya cara persiapan kandang untuk setiap hewan ternak hampir sama. Kandang merupakan tempat hidup dari hewan ternak. Dan dari kandang inilah yang akan membuat hewan ternak anda tumbuh baik atau tidak. Persiapan kandang yang tentunya bersih dan lingkungan yang sehat akan memberikan dampak pada entok sehingga entok peliharaan anda akan memiliki resiko kecil untuk mati atau terkena penyakit. Aspek pertama yang harus anda perhatikan sebelum mendirikan kandang yaitu tempat atau lahan yang digunakan. Selain itu yang tak kalah penting adalah rencana berapa jumlah entok yang ingin anda budidayakan. Jangan sampai kandang yang dibuat kecil tetapi diisi dengan jumlah entok yang terbilang banyak. Aspek selanjutnya yaitu lokasi kandang lebih disarankan untuk dekat dengan rumah, hal ini dikarenakan agar lebih mudah mengontrol kandang entok.
Namun berbeda kasusnya jika anda ingin memelihara entok dalam jumlah yang lumayan besar. Maka dari itu anda harus membuat kandang yang lebih jauh dari rumah karena demi kenyamanan anda dengan lingkungan anda. Jauhkan kandang dari kubangan air atau tempat kotoran karena dikhawatirkan akan mendatangkan penyakit bagi entok yang anda pelihara. Selain itu buatlah tembok yang minimal tingginya 2 kali dari tinggi entok tersebut. Selain itu hal penting lainnya yaitu buatlah kandang yang memiliki atap. Hal ini bertujuan agar peliharaan anda terhindar dari suhu dan cuaca ekstrem.
- Pakan dan perawatan
Nah ini adalah hal kedua yang hukumnya wajib anda perhatikan. Pakan yang akan diberikan pada entok harus memiliki gizi yang cukup dan diperlukan bagi entok untuk tumbuh. Bagi anda yang menginginkan entok ternak anda tumbuh dengan baik dan optimal, maka harus diberikan pakan yang memiliki gizi seimbang dan vitamin yang cukup. Pemberiaan makanan juga tidak boleh sembarangan,harus didasarkan pada kategori umurnya. Misalnya untuk entok yang berusia 14 hari ke bawah harus memberikan pakan yang kaya akan protein seperti pelet. Lalu untuk usia 15 sampai 35 hari konsennya adalah untuk menambah berat atau bobot entok, jadi anda bisa memberikan pakan dalam bentuk konsentrat atau ampas tahu yang telah dicampur. Nah lalu untuk umur 36 hingga 40 anda bisa memberikan vitamin yang lebih bagi entok. Karena pada umur tersebut entok memerlukan perawatan kesehatan yang lebih besar. Untuk kombinasi makanan, anda bisa menggunakan bekatul, ikan, menir, dan kombinasi makan berserat lainnya.
Pakan untuk ternak, beranekaragam jenisnya, namun carilah penjual pakan ternak yang berkualitas yang akan di pilih dan di sesuaikan jenis umurnya, agar bisa daging entoknya memiliki kualitas yang baik.
- Rutin melakukan vaksinasi
Vaksinasi merupakan bentuk pencegahan agar entok peliharaan anda terhindar dari penyakit yang suatu saat bisa menyerang. Sehingga perbedaan dengan entok yang tidak divaksinasi, entok yang melakukan vaksinasi akan lebih kebal terhadap serangan penyakit. Ada satu vaksinasi yang tujuannya untuk mencegah entok terserang penyakit pilek dan flu yang dinamakan vaksin vitachicks.
- Rajin menjaga lingkungan
Penyakit lebih sering datang dari lingkungan sekitar. Sehingga kebersihan dan resiko-resiko penyebab timbulnya efek buruk dari lingkungan harus diminimalisir demi menjaga kesehatan entok tetap terjamin dan tetap terjaga.
Komentar: