Berada di Kedai Kopi dan menikmati secangkir kopi semua terasa yang kita pikirkan menjadi lancar dan bisa berjalan. Ini membuktikan bahwa Kedai kopi bukan hanya untuk nongkrong atau berkumpul bersama teman teman saja tetapi bisa juga sebagai tempat bekerja. Lalu pekerjaan apa yang bisa kita jalankan saat berada di kedai kopi ?
Pembisnis pemula ataupun yang sudah mahir seperti membangun sebuah Startup memilih kedai Kopi sebagai tempat menuangkan ide yang baik. Anda bisa lihat dari generasi millennial yang saling berlomba menjadi freelance dengan penghasilan yang besar.
Kedai kopi sangat dibutuhkan pada generasi millinnial dimana para pengusaha membuat bisnisnya semakin baik. Bagi pengusaha yang masih menerapkan kantor konvensional sebagai tempat kerja maka mulai saat ini mulai memikirkan perubahan. Mendesain tempat kerja senyaman mungkin dan dibuat seperti Kedai Kopi lengkap dengan tempat pemesanan kopi dirasa akan lebih menarik dan meningkatkan kerja para karyawan.
Semakin berkembangnya dalam dunia bisnis saat ini maka Kedai Kopi menjadi tempat Faforit. Jadi jangan heran jika anda melihat beberapa orang membawa laptop di Kedai Kopi dan berlama lama. Selain nyaman disana adalah tempat yang tepat buat seseorang yang suka menulis seperti mengelola sebuah blog/web.
Kreativitas dapat terjadi saat berada di Kedai Kopi
Dalam sebuah artikel yang ditulis oleh Harvard Business Review menyebutkan bahwa White noise dapat meningkatkan sisi abstrak kinerja otak dimana dapat membangkitkan kreatifitas seseorang. Kesimpulan dalam sebuah penelitian White Noise ini menghasilkan kesimpulan yang sama dimana dilakukan oleh dua orang yang berbeda dan tempat yang berbeda pula.
Hasilnya yaitu bahwa pada kedai kopi biasanya memiliki tingkat kebisingan tertentu yang dapat mempengaruhi pikiran seseorang. Kedai kopi biasanya terjadi atau memiliki kebisingan sekitar 70 desibel intensitas suara.
Kenyamanan diri bisa kita dapatkan di kedai Kopi
Yang di rasakan bekerja di sebuah kantor dengan di kedai kopi pasti berbeda hasilnya. Jika pada perkantoran ada seseorang yang bekerja dengan kenyamanannya sendiri dan mengabaikan orang lain. Berbeda saat anda berada di kedai kopi walaupun banyak karakter orang tetapi tetap saja terasa nyaman.
Ada banyak kebebasan yang di dapatkan saat berada di kedai kopi. Kreativitas dan keleluasaan bisa kita dapatkan dengan mudah. Seperti penggunaan earphone jika di kantor pasti dibatasi tetapi berbeda saat di kedai kopi anda bisa gunakan itu semua.
Dikantor bukanlah tempat kerja sepenuhnya yang bisa kita lakukan
Pada masa ini para pekerja umumnya lebih menyukai pekerjaan diluar kantor. Bukan berarti bekerja di kantor itu tidak baik tetapi tingkat kelancaran mengerjakan sesuatu lebih cepat dilakukan di luar. Terlebih lagi jika di kantor banyak batasan yang harus di hadapi. Membuat sebuah kedai kopi adalah ide yang tepat agar karyawan tidak membuat alasan lari dari pekerjaan karena sakit.
Menularkan budaya kerja di Kedai Kopi
Sebuah penelitian yang di temukan di Belgia menyebutkan bahwa jika seseorang melakukan pekerjaannya dengan kerja keras dan giat maka dapat menularkan ke karyawan lainnya. Hal ini bisa terjadi jika dilakukan di kedai kopi. Bayangkan saja jika bekerja pada sebuah ruangan tertentu maka kebebasan tidak bisa di dapatkan. Pikiran akan terasa terhambat dan itu yang sering terjadi yang mengakibatkan pekerjaan juga menjadi terbengkalai.
Kerja TIM lebih percaya diri
Dalam sebuah perusahaan pada umumnya karyawan tidak mengerjakan tugasnya secara optimal. Ini terjadi karena mereka di anggap sebagai pekerja bukan karyawan. Mereka harus menyelsaikan tugas yang diberikan tanpa melihat tingkat kejenuhan dan kelelahan pekerja. Dengan bekerja di Kedai Kopi maka setiap orang aoak lebih kreatif sehingga keja sebuah TIM dalam perusahaan bisa lebih percaya diri dan berhasil.
Proyeksi perkembangan Ekonomo di Era Millennial
Pada tahun 2020 bisnis apa yang akan berkembang, sekitar 43% orang membutuhkan tempat kerja yang senyaman mungkin untuk bekerja, itulah proyeksi ekonomi di Amerika. Dunia bisnis saat ini sudah mulai berkembang, bekerja bukan hanya dikerjakan pada ruang yang sempit dan banyak peraturan. Yang lebih asik dan produktif adalah di sebuah Kedai Kopi, santai tetapi bisnis dapat berjalan dengan lancar selama di tempat tersebut tersedia jaringan internet.
Bagaimana menurut anda apakah Kedai Kopi paling cocok untuk menjalankan bisnis anda ?
Komentar: